Selasa, 18 September 2012

Hasil liga champion Real Madrid VS M City 19/09/2012



Madrid - Duel Real Madrid versus Manchester City di matchday 1 Liga Champions berlangsung sangat seru. Sempat tertinggal dua kali, Madrid akhirnya menang 3-2 berkat gol Cristiano Ronaldo di menit-menit akhir.

Madrid tampil sangat dominan pada laga di Santiago Bernabeu, Rabu (19/9/2012) dinihari WIB. Statistik pertandingan mencatat mereka unggul penguasaan bola 57 persen dan melepaskan 30 tembakan dengan 17 di antaranya mengarah ke gawang. City membalas dengan 8 percobaan dan lima di antaranya tepat sasaran.

Meski punya banyak peluang di babak pertama, Madrid tak mampu menuntaskannya. Saat turun minum, skor pun masih 0-0.

Di babak kedua, City yang terus digempur malah unggul duluan lewat Edin Dzeko. Tapi, sepakan Marcelo membuat skor imbang 1-1.

City kemudian kembali memimpin setelah tendangan bebas Aleksandar Kolarov menembus gawang Madrid. Madrid lagi-lagi menyamakan kedudukan lewat Karim Benzema.

Saat laga seperti akan berakhir seri, Ronaldo tampil sebagai pahlawan kemenangan Madrid. Golnya di menit akhir membuat Los Merengues menang 3-2.

Hasil ini menempatkan Madrid di puncak klasemen Grup D dengan koleksi tiga poin. City di posisi ketiga dengan poin nol.

Jalannya pertandingan

Madrid mendapatkan peluang pertama pada menit kedelapan. Ronaldo mengecoh Vincent Kompany sebelum melepaskan tembakan dari dalam kotak penalti. Tapi, Joe Hart menunjukkan refleks yang sangat baik dan berhasil menepis bola keluar lapangan.

Berselang empat menit, gawang City kembali terancam. Ronaldo melakukan penetrasi dari sisi kiri dan kemudian menembak. Meski bola sempat dibelokkan oleh Gonzalo Higuain, Hart lagi-lagi masih bisa mengantisipasinya.

Peluang berikutnya didapatkan oleh Alvaro Arbeloa. Membawa bola di sisi kanan, dia melewati Gael Clichy dan kemudian menuntaskan aksinya dengan tendangan mendatar. Masih terlalu lemah dan Hart dengan mudah menangkap bola.

Sami Khedira punya kans pada menit ke-20. Berdiri di mulut gawang, gelandang internasional Jerman itu membelokkan tendangan voli Ronaldo. Tapi, bola masih melambung.

Percobaan Ronaldo pada menit ke-25 juga tak membuahkan hasil. Tendangannya dari luar kotak penalti masih melenceng.

Marcelo yang ikut membantu serangan menjajal peruntungannya pada menit ke-33. Namun, sepakan menyusur tanah yang dilepaskannya bisa dengan mudah ditangkap Hart.

Kombinasi Angel Di Maria dan Higuain pada menit ke-40 nyaris berbuah gol pertama untuk Madrid. Tapi, umpan matang Di Maria gagal dituntaskan Higuain karena bola masih melayang di atas mistar.

Usaha Di Maria dua menit kemudian juga belum mengubah keadaan. Tembakan kaki kirinya dari luar kotak penalti melenceng tipis.

Dua menit selepas restart, Di Maria kembali mendapatkan peluang. Tapi, tendangan Di Maria yang sempat membentur Gareth Barry masih belum mengarah ke sasaran.

Marcelo lagi-lagi mengancam gawang City di menit ke-58. Belum mengubah skor karena tendangannya masih menyamping.

Enam menit kemudian, Marcelo harus kecewa lagi karena upayanya masih gagal. Kali ini, sepakannya dari luar kotak penalti melayang di atas mistar gawang City.

Asyik menyerang, Madrid malah kebobolan di menit ke-68. Yaya Toure mengarsiteki serangan balik kilat City. Toure kemudian mengirimkan bola ke Dzeko, yang dengan dingin melepaskan tendangan kaki kiri mematikan dari dalam kotak penalti. 

Aleksandar Kolarov berpeluang menggandakan keunggulan City beberapa saat kemudian. Tapi, tendangannya bisa dimentahkan Iker Casillas.

Toure nyaris saja mencetak gol di momen berikutnya. Sial buat dia, tembakannya masih melenceng.

Tim tuan rumah cuma butuh waktu delapan menit untuk menyamakan kedudukan. Menguasai bola di depan kotak penalti, Marcelo melepaskan tendangan kaki kanan yang menembus gawang City setelah sempat mengenai Javi Garcia.

Madrid selanjutnya mendapatkan dua peluang bagus berturut-turut. Tapi, tendangan Xabi Alonso dan Luka Modric bisa ditangkap oleh Hart.

Memasuki menit ke-85, City kembali unggul. Tendangan bebas Kolarov menghujam pojok gawang Madrid tanpa bisa dicegah oleh Casillas.

Berselang dua menit, skor berubah menjadi 2-2. Sepakan mendatar Benzema dari depan kotak penalti terlalu jauh untuk dijangkau oleh Hart.

Tepat di menit ke-90, aksi Ronaldo akhirnya membuat seisi Bernabeu bergemuruh. Ronaldo mengelabui Pablo Zabaleta sebelum melepaskan tendangan keras dari dalam kotak penalti. Bola sempat memantul tanah sebelum menggetarkan gawang City. 

Di sisa waktu, City tak mampu mencetak gol penyama. Madrid menang 3-2.

Susunan pemain
Real Madrid: Casillas, Varane, Pepe, Marcelo, Arbeloa, Khedira (Modric 73'), Alonso, Essien (Oezil 63'), Di Maria, Ronaldo, Higuain (Benzema 74')

Manchester City: Hart, Clichy, Kompany, Nastasic, Maicon (Zabaleta 74'), Yaya Toure, Nasri (Kolarov 37'), Barry, Silva (Dzeko 61'), Garcia, Tevez

@Detik.com

0 komentar:

Posting Komentar